Kriteria Artikel yang Mudah Ditayangkan Ketika Gunakan Jasa Press Release

Kriteria Artikel yang Mudah Ditayangkan Ketika Gunakan Jasa Press Release

Jasa Press Release bisa juga disebut sebagai siaran pers merupakan sebuah jasa yang bertugas untuk menyebarkan press release berupa advertorial atau content marketing. Isinya pun bisa bermacam-macam, bisa mengenai pemberitaan acara, informasi produk atau jasa di sebuah perusahaan, karya seseorang, dan lain sebagainya. Dimana informasi atau konten ini bisa dipublis di berbagai media baik itu media online, televisi, radio, hingga koran. Namun, di era digital kebanyakan masyarakat lebih menggunakan media online seperti internet atau media sosial untuk menyampaikan press release ini.

Pada dasarnya, untuk menggunakan jasa berupa press release ini bisa berupa siaran atau video, atau yang paling banyak dipilih bisa berupa artikel. Pada artikel kali ini, akan dibahas mengenai syarat atau kriteria artikel yang cocok jika Anda ingin menayangkan dan menyebarkannya menggunakan press release. Apa sajakah itu?

Artikel Bukan Hoax

Salah satu kriteria yang wajib dipenuhi oleh Anda ketika ingin menayangkan artikel press release, adalah memastikan bahwa konten tulisan Anda tidak melanggar. Maksudnya, Anda harus memastikan bahwa informasi yang disebarkan adalah benar, nyata, real dan bukan merupakan informasi bohong atau hoax. Pasalnya, media-media yang nantinya akan menyebarkan informasi merupakan media kredibel dan sudah terpercaya dalam menyebarkan informasi yang berkualitas. Itulah mengapa, jika Anda berencana menggunakan jasa press release namun konten Anda isinya hoax, jangan harap artikel bisa ditayangkan.

Sesuai dengan Standar Media yang Dituju

Seperti yang diketahui, saat ini banyak sekali media-media yang menyediakan layanan pemuatan jasa press release. Beberapa media online di internet misalnya yang menyediakan pemuatan press release seperti Idntimes.com, Republika.com, Detik.com, Kompas.com, Liputan6.com, dan masih banyak lagi. Media-media tersebut merupakan media online terpercaya, resmi dan legal. Ketika seseorang atau sebuah perusahaan bisa menyematkan press release miliknya, maka kemungkinan besar informasi yang ingin disampaikan akan cepat diterima oleh masyarakat.

Karena hal itulah, Anda tidak bisa sembarangan memasang konten press release untuk media-media tersebut. Setidaknya Anda harus menyesuaikan konten Anda dengan standar yang mereka miliki. Baik dari mulai topik informasi yang ingin Anda sampaikan dimana harus sesuai dengan niche media, dan tentunya mekanisme penulisan yang juga harus sesuai.

Pastikan Konten Berkualitas dan Friendly

Selain menyesuaikan karakter konten dengan media yang dituju, Anda juga harus memerhatikan bagaimana kualitas konten atau artikel yang dibuat. Biasanya, artikel yang digunakan untuk press release akan memuat sekitaran 300-400 kata per artikelnya. Namun sebaiknya, Anda buat 1-2 artikel untuk disebarkan nantinya. Pastikan juga Anda menambahkan gambar penunjang dengan kualitas yang tajam dan bagus agar menarik ketika dilihat masyarakat.

 Jika tidak bisa membuat artikel sendiri, Anda bisa menggunakan jasa press release yang sekaligus menyediakan layanan pembuatan artikelnya langsung. Tidak hanya itu, Anda juga harus bisa membuat artikel yang enak dibaca dan juga sesuai dengan target market yang ingin dituju. Anda pun bisa menyesuaikan gaya penulisan, baik itu untuk soft selling, hard selling, atau pun dalam bentuk berita dan lain sebagainya.

Meskipun Anda sudah melakukan pembayaran untuk penayangan press release, namun bukan berarti artikel atau konten Anda bisa ditayangkan begitu saja. apalagi setiap media punya standarnya masing-masing. Belum lagi Anda harus memiliki budget promosi yang cukup dan sesuai. Terlebih Anda harus memastikan bahwa kualitas artikel sudah mumpuni agar lolos penyaringan media besar. Terpenting lagi, pastikan Anda memilih jasa press release berkualitas yang bisa membantu mengatasi dan memberikan solusi dari semua kebutuhan Anda.